BLOGGER TEMPLATES AND TWITTER BACKGROUNDS »

Sabtu, 15 Mei 2010

Indomasia

Siapa yang tak tahu dengan Barcelona FC, menurut saya, saat ini klub asal catalan ini menjadi klub dengan permainan sepakbola paling indah nan menawan bin mempesona sejagad. peragaan permainan sepakbola yang sangat menghibur dan memanjakan mata untuk ditonton. coba kita lihat para diantara jugador-jugador el barca yang memperagakan sepakbola menawan tersebut, antara lain adalah lionel messi, xavi hernandez, pedro rodriguez, bojan krkic, dan andres iniesta. jugador-jugador tersebut merupakan pemain hasil godokan La masia yang merupakan sarangnya embrio handal Barcelona saat ini. mereka menunjukkan permainan brilian penuh visi dan sportivitas dan sekaligus membuktikan bahwa postur yang pendek tidak menghalangi mereka untuk berbicara banyak dalam dunia persepakbolaan baik prestasi maupun industri. Anomali tercipta ketika sekarang alasan terakhir menjadi salah satu kambing hitam atas kualitas dan prestasi tim nasional oleh sepakbola nasional terutama oleh PSSI. Saya sendiri dan seluruh penggemar sepakbola nasional pasti menginginkan suatu saat nanti ada putra-putra bangsa Indonesia yang memiliki kemampuan olah bola seperti mereka dan tidak terhalang oleh postur yang pendek.Alangkah lebih bijaknya PSSI sangat peka terhadap kenyataan ini. saya mempunyai ide, bagaimana jika PSSI membuat kerjasama dengan Barcelona dalam hal ini La Masia untuk membuat program multiyears dengan mengirimkan pemain-pemain usia dini seperti U-11 atau U-15 untuk berlatih di La Masia, dengan memberikan nama "Timnas Indomasia".program ini bertujuan untuk membentuk timnas yang bisa berprestasi di kancah internasional dan menghasilkan putera-putera bangsa yang bisa memiliki kemampuan olah bola seperti pemain-pemain diatas dan layak untuk berkiprah di industri sepakbola tertinggi. Yang perlu dilakukan oleh PSSI adalah melobi pemerintah dalam hal finansial dan menghubungi manajemen Barcelona FC yang berwenang mengenai hal ini serta melakukan seleksi nasional U-11 atau U-15.Tentu hal ini harus mempunyai keseragaman dan kesepahaman tingkat tinggi semua steikholder. antara lain, PSSI sendiri, pemerintah, "si Jabang Bayi" dan orang tuanya serta pihak Barcelona FC. Kalau saya hadir pada KSN di Malang beberapa waktu lalu, saya pasti akan berjuang mati-matian untuk mengungkapkan ide ini untuk dijadikan salah satu rekomendasi KSN. Bahkan seorang SBY pun mungkin sangat setuju dengan ide ini jika melihat respon beliau terhadap sepakbola Indonesia belakangan ini sudah "agak lumayan" meningkat dari sebelumnya. Bagaimana dengan anda, setuju ??? Bravo sepakbola Indonesia !!!

0 komentar: